Dalam suatu kelengkapan penyajian menu makanan, selain dari lauk pauk salah satu yang wajib hadir adalah menu berkuah. Banyaknya jenis menu makanan berkuah yang menjadi favorit diantaranya adalah dari jenis sup, soto, hingga sayuran berkuah dengan berbagai macam campuran bahan olahan seperti ayam dan daging.
Jenis Menu Berkuah
Menu berkuah dengan sayuran murni
Adanya beberapa menu dengan bahan sayuran murni seperti sayur bening, sayur asam, sayur lodeh dan juga dari jenis sup yang memakai sayuran murni, biasanya memakai bahan tambahan lauk pendamping dari jenis lauk hewani untuk melengkapkan menu makanan agar menjadi sempurna.
Selain nutrisi pada sayuran penambahan jenis bahan hewani ini untuk menambah Variasi nutrisi dari jenis hewani yang tidak di dapat dari jenis sayuran.
Menu berkuah dengan campuran sayuran dan hewani
Didalam menu jenis ini bahan makanan dari sayuran dan hewani sudah dalam satu paket antara bahan sayur dan bahan hewani seperti soto ayam, sup buntut atau menu lainnya.
Menu dalam satu paket ini akan menjadikan makanan lebih praktis dari segi pembuatan dan biaya, tinggal bagaimana tehnik dan pengolahannya agar menjadi makanan yang enak, lezat dan nikmat sehingga dengan menu yang sederhana ini cukup menutupi kepuasan makan tanpa lauk pendamping.
Seperti yang akan kulinerku bahas saat ini yaitu soto ayam. karena pada menu soto ayam hampir di setiap daerah di nusantara ini mempunyai ciri khas sotonya masing-masing.
Jenis soto ayam
Setiap daerah di Indonesia memiliki variasi Soto Ayam yang unik. Beberapa contoh termasuk:
1. Soto Ayam Jakarta
Ciri khasnya adalah kuah kaldu yang kental dengan tambahan bumbu kacang.
2. Soto Ayam Surabaya
Biasanya disajikan dengan telur rebus dan sambal petis, memberikan rasa yang khas.
3. Soto Ayam Lamongan
Memiliki kuah yang gurih dengan tambahan telur, suwiran ayam, dan sambal.
4. Soto Ayam Madura
Kuah kaldu yang kental, dengan tambahan potongan ayam, tauge, dan bumbu kacang.
5. Soto Ayam Bandung
Kuahnya bening dengan bumbu kacang, sering disajikan bersama lontong.
Setiap varian memiliki sentuhan unik dari daerahnya masing-masing. Akan tetapi bahan campuran pada soto ayam tidak jauh berbeda, seperti yang telah kulinerku rangkum berikut ini:
Bahan campuran pada soto ayam
1. Kuah Kaldu Ayam
Soto Ayam identik dengan kuah kaldu ayam yang lezat dan kaya rasa, sering kali dihasilkan dari rebusan tulang ayam dan rempah-rempah.
2. Mie
Umumnya disajikan dengan mie kuning atau putih, menambahkan tekstur dan kelezatan pada hidangan.
3. Potongan Daging Ayam
Soto Ayam biasanya mengandung potongan daging ayam, baik suwiran atau potongan kecil, memberikan protein pada hidangan.
4. Bumbu Rempah
Penggunaan rempah-rempah seperti bawang putih, bawang merah, ketumbar, jahe, dan kunyit memberikan cita rasa khas Soto Ayam.
5. Tauge
Soto Ayam sering dilengkapi dengan tauge segar yang memberikan kecrunchy-an pada hidangan.
6. Pelengkap
Daun seledri, seledri, bawang goreng, irisan jeruk nipis, dan sambal adalah pelengkap yang umumnya disajikan untuk meningkatkan cita rasa.
Setiap daerah di Indonesia mungkin memiliki variasi dalam bahan dan cara penyajian, tetapi ciri khas tersebut umumnya tetap terjaga.
Kelebihan soto ayam
Soto ayam memiliki beberapa kelebihan yang membuatnya menonjol dibandingkan dengan jenis soto lainnya:
1. Rasa yang Lebih Ringan dan Segar
Soto ayam memiliki kuah yang lebih ringan dan segar dibandingkan dengan soto-soto lain seperti soto betawi yang menggunakan santan. Kuah soto ayam yang bening atau sedikit kuning memberikan rasa yang lebih ringan dan tidak terlalu berat di perut.
2. Bahan yang Mudah Didapat dan Murah
Bahan utama soto ayam, seperti ayam, sayuran, dan rempah-rempah, mudah ditemukan di pasar dan harganya relatif terjangkau. Hal ini membuat soto ayam menjadi pilihan yang ekonomis.
3. Variasi Pelengkap yang Beragam
Soto ayam sering disajikan dengan berbagai pelengkap seperti soun, tauge, telur rebus, daun bawang, seledri, dan bawang goreng. Ini memberikan variasi tekstur dan rasa yang menarik dalam satu hidangan.
4. Dapat Disesuaikan dengan Selera
Kuah soto ayam bisa disesuaikan dengan selera masing-masing, misalnya dengan menambahkan lebih banyak cabai untuk rasa yang lebih pedas, atau lebih banyak jeruk nipis untuk rasa yang lebih segar. Selain itu, bisa juga ditambahkan kecap manis untuk menambah cita rasa.
5. Keseimbangan
Gizi Soto ayam biasanya mengandung sumber protein dari ayam, serat dari sayuran, dan karbohidrat dari soun atau nasi. Ini membuat soto ayam menjadi makanan yang seimbang dari segi gizi.
6. Cocok untuk Semua Kalangan
Rasa soto ayam yang tidak terlalu kuat dan bumbu yang tidak terlalu berat membuatnya cocok dinikmati oleh berbagai kalangan, dari anak-anak hingga orang dewasa.
7. Popularitas dan Keberagaman
Soto ayam sangat populer di seluruh Indonesia dan memiliki banyak variasi regional yang unik, seperti soto Lamongan, soto Kudus, dan soto Banjar. Setiap daerah memberikan sentuhan khas mereka sendiri, sehingga memperkaya keanekaragaman kuliner soto ayam.
Secara keseluruhan, kelebihan-kelebihan ini membuat soto ayam menjadi salah satu hidangan yang sangat disukai dan banyak dicari di Indonesia.
Resep Soto Ayam
Bahan
- ½ ekor ayam rebus (di suir untuk isian soto)
- ¼ kg kol putih (iris tipis untuk isian soto)
- 200 gram toge
- 2 telur ayam rebus (iris tipis untuk isian soto)
- 1 bh kentang rebus (potong kubus untuk isian soto)
- Daun bawang dan seledri secukupnya.
- 3 sdm bumbu putih
- 1 btg sereh keprek
- 1 ruas lengkuas keprek
- 1 ruas jahe keprek
- 2 lbr daun salam
- 3lbr daun jeruk
- 1,5 ltr air
- Garam, lada, gula dan penyedap secukupnya
Cara Membuat
Tip:
Untuk menu berkuah seperti soto dan sop rahasiannya ada pada kuah, untuk pembuatan kuah yang bagus dan baik yaitu dengan adannya keseimbangan antara kaldu, bumbu dan pemberian rasa.
Kaldu
Kaldu yang bagus terdiri dari campuran hewani dan sayuran (mirepoix)Cara pembuatan kaldu anda bisa membacanya di aromatic kaldu
Bumbu
Keseimbangan bumbu pada kuah dengan mengetahui tingkat kekentalan kuah, jangan sampai telalu banyak atau terlalu sedikit, dan tingkat kematangan bumbu juga mempengaruhi rasa pada makanan.
Pemberian Rasa
Dan di dalam pemberian pada rasa pun harus ada keseimbangan antara asin, gurih, asam, pedas dan manis. untuk asam dan pedas biasannya penggunaannya di luar menu dengan menyajikan sambal dan jeruk nipis. namum untuk pemberian rasa ini tergantung pada selera masing-masing mana yang ingin di unggulkan.
Pemberian tingkat rasa pada makanan adalah proses yang melibatkan beberapa langkah penting. Cara umum yang digunakan untuk memberikan dan mengontrol tingkat rasa pada makanan adalah memastikan proporsi bahan-bahan seperti garam, gula, asam, dan rempah-rempah tepat atau sesuai yang tercantum pada resep. Gunakan alat ukur seperti sendok takar atau timbangan untuk mendapatkan hasil yang konsisten. Cicipi makanan selama proses memasak dan lakukan penyesuaian rasa sesuai kebutuhan.
Tambahkan sedikit demi sedikit bahan seperti garam atau gula hingga mendapatkan rasa yang diinginkan. Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, Anda dapat mengontrol dan meningkatkan rasa makanan sesuai dengan selera yang diinginkan.
untuk mengetahui bagaimana aroma dan rasa pada makanan bisa tercipta baca juga: Aroma dan citarasa pada makanan
Semoga Bermanfaat
Mawang beno